RSS

Tips Bertahan Hidup Anak Kost

06 Feb

Kalo ada yang mau ngekost pada saat ini, atau mau ngelanjutin sekolah terus gak punya keluarga misalnya buat tempat tinggal. Nah, ini ada beberapa tips untuk cara cermat dalam ngekost bagi para remaja atau para lanjut usia.

  1. Jangan banyak berfoya-foya saat awal bulan

Mengapa kita tidak boleh berfoya-foya saat awal bulan? Karena jika kita pada saat awal bulan saja sudah berfoya-foya maka tentu uang bulanan kita yang sudah diberikan orang tua kita dapat menurun dengan drastis dan niscaya disaat akhir bulan hidup kita akan menderita.

  1. Cuci baju sendiri

Alangkah baiknya jika kita tidak usah ke laundry selain cara ini menghemat uang kita cara ini juga melatih kita untuk hidup lebih mandiri

  1. Sediakan makanan instant yang banyak

Lebih baik sedia payung sebelum hujan. Karena pada saat akhir bulan uang jajan kita semakin menipis bahkan untuk makan saja kita bisa berpikir dua kali nah disini kegunaan menimbun makanan instant yang sudah kita siapkan sebelumnya.

  1. Jangan terlalu banyak nongkrong dengan teman

Nongkrong boleh saja dengan teman tetapi diusahakan jangan terlalu sering karena jika kita nongkrong dengan teman setidaknya kita mengeluarkan uang untuk membeli minuman apalagi jika kalian termasuk orang yang memilki gengsi yang besar tentu bukan hanya minuman saja yang dibeli karena malu dan hal ini bisa menghambur-hamburkan uang jajan kita.

  1. Puasa sunnah senin kamis

Bagi yang muslim cara ini bisa mendapat pahala sekaligus menghemat uang tentu saja jika ingin mendapatkan pahala niat yang utama adalah puasa karena Allah bukan untuk menghemat uang jajan.

  1. Makan dua kali sehari

Disaat sedang tidak puasa lebih baik makan hanya dua kali sehari saja.

  1. Olahraga yang teratur

Olahragalah yang teratur agar tubuh sehat dan tidak sakit. Jika anda sakit, maka anda harus kedokter(tentu saja yang sakitnya tidak sembuh-sembuh), dan ini akan menguras isi kantong anda dan juga jika menjadi anak kost kalau sakit itu gak enak banget karna gak ada yang ngerawat kita.

  1. Sediakan alat pertahanan diri

Sediakan setidaknya balok kayu untuk jaga-jaga jika kalau kamar kost anda atau teman anda kemalingan

  1. Main ke kostan temen saat tanggal tua

Jika sudah menjelang tanggal tua alangkah baiknya jika anda bermain ke kostan teman anda dan mengobrak abrik kamarnya untuk mencari makanan yang ada

  1. Rajin pulang ke rumah

Jika rumah anda dengan kostan anda masih bisa dijangkau lebih baik pulang lah setidaknya sebulan dua kali untuk menghemat uang jajan dan pada saat kembali ke kostan stok makanan full kembali karena dibekali macam-macam makanan oleh orang tua anda.

 
5 Komentar

Ditulis oleh pada 6 Februari 2015 inci Ahdianor Fahraini

 

Tag: , ,

5 responses to “Tips Bertahan Hidup Anak Kost

  1. labirindo

    6 Februari 2015 at 9:19 pm

    ide bagus tuh juragan.. hehehehehehe

    Suka

     
  2. ipacantik15

    8 Februari 2015 at 4:36 pm

    hahahaa… orang tu tag Husain wan Egy :p

    Suka

     

Tinggalkan komentar